Home » » Kanker Payudara Juga Dialami Pria

Kanker Payudara Juga Dialami Pria

Written By el_mlipaki on Kamis, 02 Januari 2014 | 11.42




Selama ini kita mengetahui bahwa salah satu penyekit yang paling mematikan adalah kanker, termasuk kanker payudara itu hanya menyerang wanita. Namun fakta menunjukkan, kanker payudara merupakan penyakit yang paling mengerikan juga bisa dialami kaum pria. Kanker payudara ini terjadi ketika beberapa sel dalam jaringan payudara membelah secara tak terkendali. Kemudian membuat benjolan pada sel dalam jaringan payudara secara tidak normal.
Seorang ahli bedah onkologi dari Indraprastha Apollo Hospital, Dr. Sameer Kaul mengatakan, "sebenarnya kanker payudara yang menyerang pria sangatlah berbahaya. Jadi, jika anda merasakan ada benjolan pada payudara anda, maka anda harus segera memeriksakan diri anda ke dokter, " ungkapnya.
Kanker Payudara pria lebih mematikan

Kanker jenis ini memang jenis penyakit mematikan, tetapi dalam sebuah riset, kanker payudara pada pria jauh lebih mematikan dari pada kanker payudara yang dialami oleh wanita. Ketua Umum Yayasan Kanker Indonesia (YKI), Prof. Dr. Nila Moeloek, SpM (K) mengatakan, "Pada pria, kanker payudara bisa lebih mematikan akibat masalah hormon,"
Nila menjelaskan bahwa kaum pria juga memiliki hormon estrogen, namun dalam jumlah yang jauh lebih sedikit. Hormon estrogen adalah hormon yang dominan di dalam tubuh perempuan. Hormon estrogen inilah yang memicu kanker payudara menjadi lebih progresif pada pria dibandingkan pada perempuan. 
Penyebab
Ahli onkologi (ahli kanker/ tumor) radiasi, Dr AK Anand menjelaskan, "Penyebab kanker payudara pada wanita adalah predisposisi genetik (kerentanan terhadap penyakit genetik), sedangkan pada laki-laki biasanya dari ketergantungan hormon,"
Kanker payudara ini lebih sering terjadi pada pria yang memiliki beberapa anggota keluarga dekat mereka (pria atau wanita) menderita kanker payudara. Kemudian, apabila seorang kerabat dekat didiagnosa menderita kanker payudara di kedua payudaranya. Dan, berikutnya adalah jika seorang kerabat didiagnosis dengan kanker payudara di bawah usia 40 tahun.
Bila Anda menemukan ketiga tanda-tanda tersebut sebaiknya berhati-hati dan tak ada salahnya melakukan pemeriksaan dini. Karena Prof. Nila mengatakan, meskipun kanker payudara sangat jarang terjadi pada kaum pria, namun saat terdeteksi biasanya sudah mencapai stadium lanjut karena kaum pria tidak terlalu memperhatikan bagian dada.  "Gejala kanker payudara pada perempuan sama dengan gejala yang terjadi pada kaum pria," kata Nila. Yang paling mudah diketahui adalah ada benjolan pada daerah payudara yang tidak terasa sakit dan dapat berpindah-pindah posisinya. 



Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Baris Iklan

BARIS IKLAN

BARIS IKLAN
Agen Tafsir Al Qur'an Al Ibriz Bahasa Jawa Tulisan Latin Semarang

Mengenai Saya

Foto saya
Semarang, Jawa Tengah, Indonesia
 
Support : Alfin | Alfin El-Mlipaki | Sciena Madani
Copyright © 2013. el_mlipaki - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Sciena Madani
Proudly powered by Wonder Ummi