Home » » Manfaat Besar Mengunyah Makanan Pelan-pelan

Manfaat Besar Mengunyah Makanan Pelan-pelan

Written By el_mlipaki on Selasa, 17 Desember 2013 | 14.51




Lebih cepat lebih baik. Nampaknya istilah itu tidaklah selalu bisa diterapkan disemua keadaan, karena ada kalanya manusia harus berperilaku pelan ataupun rileks. Hal itu bisa anda temui saat anda sedang makan, gaya makan yang terlalu tergesa-gesa bisa menyebabkan anda jadi tersedak. Oleh karenanya setiap orang disarankan untuk mengunyah makanan secara benar dan perlahan. Tapi gaya hidup yang sibuk dan tergesa-gesa membuat kebanyakan orang mengunyah makanan dengan cepat dan menelannya segera. Padahal banyak keuntungan yang didapat bila mengunyah makanan secara perlahan.
Apakah cara mengunyah anda sudah benar? Berikut cara mengunyah yang sering dianjurkan ahli kesehatan:

1.      Potong makanan dalam porsi kecil sehingga anda dapat memasukkan ke dalam mulut dengan mudah, sehingga dapat dikunyah dan ditelan dengan mudah pula.
2.      Kunyah sampai tekstur makanan halus. Baik itu makanan kering atau berair, makanan harus dikunyah sampai benar-benar halus di dalam mulut.
3.      Hindari menelan makanan secara langsung. Kunyah dengan benar dan perlahan-lahan telah ke tenggorokan. Jika anda menelan semua bersama-sama, anda bisa tersedak atau melukai kerongkongan.
4.      Setelah menelan makanan, tunggu sampai mulut kosong baru mengambil makanan. Jika Anda tersedak, minum air dan tenang.
5.      Jika Anda menerapkan cara mengunyah yang benar seperti di atas, ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan, antara lain:
1.      Merasa lebih kenyang
Ketika anda makan perlahan, otak akan mengirimkan sinyal yang membuat anda merasa lebih kenyang, sehingga mengurangi porsi makan. Mengetahui kapan harus berhenti makan membantu anda menurunkan berat badan dan mencegah kenaikan berat badan yang berlebihan.
2.      Membantu pencernaan
Saat mengunyah makanan, air liur akan memecah partikel makanan dan melembutkannya. Hal ini membuat mudah untuk masuk ke sistem pencernaan. Enzim alpha amilase dan enzim lingual lipase dalam air liur membantu memecah karbohidrat dan lemak. Enzim ini diproduksi oleh kelenjar ludah.
3.      Menjaga kebersihan mulut
Saat mengunyah makanan dengan benar, saliva membantu melawan bau mulut dan plak. Hidrogen karbonat dalam air liur menetralkan pembentukan plak. Selain itu, air liur juga membunuh bakteri berbahaya dan menyapu partikel makanan di sekitar gigi.
4.      Mengeluarkan air liur
Bila anda mengunyah makanan, mulut akan mengeluarkan air liur lebih banyak. Air liur ini melembutkan makanan dan membantu mengubah tekstur. Sambil mengunyah, nutrisi dan vitamin dari partikel makanan yang diserap oleh air liur ini menaikkan energi tubuh dan memecah partikel makanan lebih mudah.

Seperti disebutkan, air liur membunuh bakteri yang mungkin mempengaruhi pencernaan. Jika makanan dikunyah tidak benar dan langsung ditelan, pencernaan membutuhkan lebih banyak waktu dan bakteri dari makanan dapat menyebabkan gas atau sakit perut. Anda pernah membaca hadits tentang perilaku Rasulullah SAW yang ketika beliau makan selalu dengan pelan-pelan? Perihal di atas adalah beberapa manfaatnya.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Baris Iklan

BARIS IKLAN

BARIS IKLAN
Agen Tafsir Al Qur'an Al Ibriz Bahasa Jawa Tulisan Latin Semarang

Mengenai Saya

Foto saya
Semarang, Jawa Tengah, Indonesia

Arsip Blog

 
Support : Alfin | Alfin El-Mlipaki | Sciena Madani
Copyright © 2013. el_mlipaki - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Sciena Madani
Proudly powered by Wonder Ummi